Prologue

Fitzwilliam Darcy: Yang Tak Akan Pernah Terganti

Hampir di setiap bulan desember setiap tahunnya, keluar film-film berkostum klasik di TV semacam sisi, anna karenina, hamlet, jane eyre atau film modern hasil adaptasi novel klasik seperti bridget jones. Film romantis, salju di luar, dingin, cappucino panas dan kue hangat, apalagi yang paling cocok jadi pacar setia moment kayak gini selain sweater tebal dan novel romantis? Tapi tahun ini saya ingin berubah tradisi. Novelnya sudah hampir terkoyak saking sering kedudukin, mungkin harus pensiun dini. Lagi mikir iseng, saya coba bikin novel adaptasi karya Austen. Kalau saja dia lahir dan besar di Indonesia, kira-kira novelnya jadi seperti apa ya?

Ide saya tetap menjaga sebisa mungkin karakter tokohnya mengikuti aslinya, dengan sedikit tweak kanan kiri disesuaikan dengan kondisi di Indonesia saat ini (menurut versi saya tentunya). Tidak bermaksud untuk serius menulis, cuma buat meditasi pikiran. Daripada meracau di sosmed, lebih baik buat cerita tidur, siapa tau yang baca jadi ngantuk. So, here we go:

Keluarga Bennet adalah keluarga yang tinggal di salah satu kota di Indonesia. Tidak terlalu jauh dari Ibukota. Thomas Bennet (Tom) keturunan arab dan istrinya, Stephanie Gardiner-Bennet (Fanny) dikaruniai 5 orang anak: Jane (Jennie), Elizabeth (Lizzy), Mariah (Mary), Catherine (Kitty) dan Lydia.

Jannie adalah guru di SDIT ternama, Lizzy baru saja lulus dokter hewan dan bersama sahabatnya, Charlotte Lucas, membuka petshop sekaligus klinik hewan, Mary bekerja di institusi pemerintah, Kitty dan Lydia masih duduk di bangku kuliah.

Fitzwilliam Darcy (Will), pengusaha muda blasteran cina yang mewarisi perusahaan Pemberley Universal dari George Darcy dan Lady Anne Fitzwiliam-Darcy adalah kakak dari Georgiana Darcy (Gigi). Dia bekerjasama dengan  sahabat kentalnya Charles Bingley (Charlie), yang mempunyai dua adik yaitu Caroline Bingley (Carol) dan Louisa Bingley (Lou).

Mereka adalah karakter utamanya. Karakter lain yang akan sering muncul dalam cerita antara lain: keluarga Lucas (tetangga Bennet), keluarga Gardiner (Kakak Nyonya Bennet), klan Fitzwilliam (sepupu Darcy), Lady Catherine de Bourgh (tante Darcy) dan anaknya Anne.

Kita lihat saja selanjutnya kemana ceritanya melangkah. Saya sendiri belum ada ide yang fixed. Namanya juga iseng😊. Silahkan comments kalau ada ide. Yang jelas tentunya akan berakhir sama dengan novel aslinya, Happily ever after (ya iyalah ngapain bikin cerita kalau akhirnya stress😁😁). Enjoy!

P.S: saya akan menulis draft nya di wall FB ini, tapi cerita aslinya akan di update di page FB Pride and Prejudice and Poppycock. Silahkan SEARCH ke page saya yang itu kalau ada yang tertarik baca. Kalau tidak, ignore saja😊

Disclaimer

Saya bukan Jane Austen (you think?😊) dan tidak akan pernah bisa jadi Austen. Bermimpi hidup di jaman Austen tapi dengan freedom dan comfort di abad ini (bukan awal yang promising dari seorang yang baru nulis tampaknya ya😁). Semua tokoh dan karakter diambil dari karya asli Jane Austen, Pride and Prejudice.

Like this story? Give it an Upvote!
Thank you!
IamnotLizzyBennet
Sudah sejak lama saya terpikir untuk membuat novel versie modern Pride and Prejudice. Kalau Darcy kita bikin jadi figur cowok idaman yang jatuh bangun sama gadis biasa tapi smart seperti Lizzy, tentunya ceritanya harus sedikit lebih banyak konflik dari hanya seputar pesta dansa dan gaun gala bukan?

Comments

You must be logged in to comment
No comments yet